Hujan Deras Hambat Festival Musik Speedy (FAMUS) 2009

Posted by

Minggu, 08 Februari 2009 merupakan hari ke-2 dari serangkaian acara Puncak Speedy Vaganza 2009. Acara yang dijadwalkan mulai pukul 08.00 Wib harus mulur karena keadaan cuaca yang buruk, sekitar jam 10.00 Wib panitia cek sound alat band, setelah cek sound selesai lagi - lagi hujan deras mengguyur Pekalongan, tak pelak acara Festival Musik Speedy jadi tak menentu. Sampai sekitar Jam 15.00 Wib hujan belum juga terang, dan Acarapun belum bisa dimulai. Saat dikonfirmasi, pihak panitia belum bisa memulai acara karena hujan yang lebat membuat alat band menjadi basah. Dan Soal bagaimana keputusannya Pihak Panitia masih memikirkan apakah akan tetap dilaksanakan di halaman parkir dengan menunggu penantian hujan yang tidak menentu atau akan di pindah ke dalam gedung Sri Ratu Mega Center. Melihat peserta yang sudah mulai gelisah karena acara belum juga dimulai akhirnya ada juga beberapa peserta yang pulang dan ada juga menunggu di teras Sri Ratu Mega Center Pekalongan.

Berikut Galery Keadaaan sampai jam 15.00 Wib




Klik Gambar untuk memperbesar ukuran.


<
Blog, Updated at: 17.37

1 komentar:

  1. Festival Musik Speedy di Rangkaian Event Speedy Vaganza pada hari kedua memang bener - bener tiada akhir mas, kami juga capek sebenarnya nunggunya...hehehhe

    BalasHapus