Blackberry Biar Gak Lemot

Posted by


Buat anda yang menggunakan Blackberry Smartphone dan seringkali mengalami Blackberry dengan loading lama atau orang pekalongan bilang itu Lemot. Berikut Tips mengatasi Blackberry biar gak lemot:

1. Restart Blackberry anda dengan menekan Tombol (Alt+aA⇧+Del) Secara bersamaan.
Alt = Sebelah Kiri
aA⇧ = Sebelah Kanan
Del = Delete
Ini sama dengan Cabut Baterai Blackberry anda, usahakan melakukan hal ini minimal seminggu sekali. Ini berfungsi membersihkan sisa-sisa/sampah hasil aplikasi yang telah digunakan.

2. Tekan (ALT+L G L G)
Alt = masih di tekan trus tekan huruf LGLG
akan Muncul dilayar Log Kejadian (Peringatan), Tekan Simbol BB - pilih Bersihkan Log.
Ini berfungsi untuk membersihkan Catatan Penggunaan Blackberry anda.

3. Tekan Simbol BB - Pilih Opsi - Opsi Keamanan - Opsi Keamanan Lanjutan - Pembersihan Memori - tekan Simbol BB - pilih Bersihkan Sekarang.
Hal ini berfungsi untuk membersikan sampah yang ada di Memori BB anda (tidak menghapus data)

4. Tekan Simbol BB - Pilih Opsi - Opsi Lanjutan - Tabel Rute Host - telan Simbol BB - Pilih Daftarkan Sekarang.

5. Tekan Simbol BB - Pilih Opsi - Jaringan Seluler - tekan Simbol BB - pilih Tes Diagnostik - tekan Simbol BB - Jalankan.
Tunggu sampai proses selesai.

Semoga BB anda sudah tidak Lemot.


<
Blog, Updated at: 10.03

0 komentar:

Posting Komentar