Tutorial Myob Accounting 12, Bagian 3

Posted by

3.LINKED ACCOUNT

Linked Account artinya akun/rekening yang saling berhubungan dengan rekening yang lain. Sehingga jika terjadi transaksi, maka pengaruh transaksi tersebut langsung akan mempengaruhi saldo-saldo rekening yang berhubungan tersebut. Contoh pada transaksi pelunasan Piutang Usaha, maka rekening yang terkait langsung adalah : Kas Harian, Piutang Usaha, dan Potongan Penjualan. Jadi pada waktu akun / rekening tersebut merupakan Linked Account, rekening tersebut tidak dapat dihapus atau diganti kode.
Untuk menghapus atau mengedit rekening Linked Account, rekening tersebut harus dibebaskan dari keterkaitan dengan rekening lain.

Langkah-langkah untuk membebaskan Akun / Rekening adalah :
Klik Menu Setup => pilih Linked Accounts
• Pilih Akun / rekening yang akan dibebaskan, misal “Sales Linked Accounts”
Hapus tanda “√” pada Account yang akan dibebaskan dari Linked Account


Akun / Rekening yang perlu di kaitkan Linked Account adalah :
1. Account Banking / Bank
2. Sales / Penjualan dan
3. Purchase / Pembelian.

Account & Banking Linked Accounts,
Klik menu Setup => Linked Account => Account & Banking Account : Laba Periode berjalan, Laba ditahan, Historical Balancing, Electronic Clearing Account, Undeposited Funds

Sales Linked Account,
Setup => Linked Account => Sales Account : Piutang, Bank Akun, Pendapatan Jasa Angkut, Pendapatan diterima dimuka, Potongan Penjualan, Pend. Keterlambatan Pelunasan Piutang


Purchase Linked Account
Setup => Linked Account => Purchase Account : Hutang Dagang, Bank Akun, Biaya angkut Pembelian, Biaya dibayar dimuka, Potongan Pembelian, Biaya Keterlambatan Pembayaran Hutang


<
Blog, Updated at: 21.06

0 komentar:

Posting Komentar