Merubah VCD Menjadi MP3

Posted by

Pernahkah anda ingin merubah VCD menjadi MP3 ??? Jika anda ingin merubahnya maka anda bisa menggunakan Software kecil yang cukup handal yaitu VCD Cutter. Dengan VCD Cutter kita bisa merubah VCD menjadi MP3, VCD menjadi MPG, AVI menjadi MPG, dll. Tahukan anda bahwa format file yang digunakan VCD adalah DAT. Jadi sebenarnya anda memerlukan DAT Converter, salah satu software yang bisa digunakan adalah VCD Cutter. Selain software ini bisa untuk meng-edit Video, ternyata software ini bisa untuk mengkonversi file DAT menjadi Audio dengan format file MP3 yaitu format file audio (tanpa Video Klip) dengan ukuran yang cukup kecil. Salah satu keunggulan VCD Cutter ini adalah ukuranya yang sangat kecil, yakni cuma 686.28 KB. Download segera VCD Cutter disini, untuk cara penggunaanya silahkan ikuti langkah-langkah berikut:


1. Extract atau Install File vcdcuter.exe yang sudah anda download tadi
2. Pilih Folder installasi/extract file vcdcuter.exe, misal C:\Program Files\VCDCutter404
3. Buka Folder installasi tadi, untuk menjalankan programnya klik file VCDCUT.EXE



Buatlah shortcut di Desktop untuk lebih memudahkan penggunaan selanjutnya, karena VCD Cutter tidak otomatis membuat Shortcut di Desktop ataupun di Start Menu.

4. Untuk Merubah VCD Menjadi MP3, Pilih menu Tools - VCD Convert : DAT => MPG/M1V/MP3, Akan muncul jendela baru seperti gambar berikut



- Source VCD (.DAT) file name, Klik Browse untuk memilih file VCD (DAT) anda
- Destination dir to save, Klik Browse untuk memilih tempat penyimpanan hasil perubahan/konvensi
- File type to save, pilih MP3 karena kita akan merubah VCD menjadi MP3
- Pilih Convert Now, untuk melakukan proses perubahan dari VCD menjadi MP3

Silahkan lihat hasilnya di Folder tempat penyimpanan file hasil perubahanya, jika anda lupa tempat menyimpan hasilnya lihat lagi di Destination dir to save

Selamat mencoba,.......... Semoga bermanfaat.


<
Blog, Updated at: 15.09

2 komentar: